KOMITMEN

Apa sih komitmen itu?
Bagaimana sih berkomitmen?
Atau ada yang sudah berkomitmen?
Atau yang baru merencanakan untuk berkomiten?
Nah untuk siapapun kalian yang sedang dilema tentang komitmen, yuk kita sharing bersama.

Ya, komitmen jelas udah ngga asing lagi ya ditelinga kita, kita pasti sering banget denger yang namanya kata "komitmen". Kalau anak organisasi mungkin erat dengan kata ini atau bisa juga disebut MOU, ya semacam perjanjian gitu. Biasanya selain di kalangan organisasi, anak-anak aktivis, pasti komitmen juga sering kita dengar di kalangan pasangan kekasih. Ya, menurut mereka komitmen itu harus ada dan memang benar pernyataan itu.

Simpel saja, jika di awal kita bersama pasangan kita tak ada komitmen yang jelas, maka yakin deh ngga akan bener jalanin ke depannya. Karena apa? Komitmen itu penting banget. Dari awal menjalin hubungan, harusnya kita satu sama lain ya sudah menyusun komitmen-komitmen bersama. Dimana komitmen itu juga bisa dijadikan dasar buat kita bersikap dan batasan untuk bersikap juga. Kerennya kalau di organisasi ya semacam AD/ART gitu.

Intinya, jika kita sudah mempunyai komitmen yang harus dijalani, kita akan tetap berada pada batas-batas yang wajar dalam bertingkah laku. Komitmen untuk setia, komitmen untuk saling terbuka, komitmen untuk saling percaya, komitmen saling meluangkan waktu,dll. Pokoknya jika sudah mengatur komitmen dengan sedemikian jelas, InsyaAllah bakal terarah juga kedepannya, hubungan kalian bakal lebih terjaga dari konflik-konflik kecil.

Hai, tapi jangan lupa loh ya. Komitmen itu bukan hanya atas dasar kesepakatanmu sendiri yaa. Itu namanya peraturan bukan komitmen. Karena komitmen itu berasal dari hasil musyawarah, hasil diskusi kalian berdua untuk nentuin bagaimana baiknya batas-batasan dalam hubungan yang akan kalian jalani agar memang hubungan tersebut juga bukan yang asal-asalan tapi syukur-syukur hubunganmu dan dia bukan hanya berdampak positif bagimu, melainkan untuk orang lain juga.

Pada dasarnya, komitmen itu penting dan jangan sampai komitmen yang sudah disepakati bersama antara kalian berdua, justru dilanggar oleh salah satu diantara kalian atau bahkan kalian berdua melanggarnya. Ingat, jaga komitmen dan junjung setinggi-tingginya.

Komentar

  1. Pragmatic Play - Casino for Fun - JTM Hub
    Enjoy 세종특별자치 출장샵 the best slots and casino games from Pragmatic 창원 출장마사지 Play online 부산광역 출장샵 casinos with exclusive 광주 출장마사지 bonuses & promotions. Get started now. Rating: 5 성남 출장안마 · ‎1 vote

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

ISPA di Pertambangan

MAKALAH PENGELOLAAN AIR

BELAJAR PRAKTIS EPIDEMIOLOGI DAN SURVEI KESLING